Teka Teki Silang Perubahan Lingkungan

Hai sobat Biologi sekalian, kali ini saya akan memberikan permainan Biologi dalam bentuk Teka-Teki Silang kelas X Semester II dengan topik materi tentang Pencemaran Lingkungan.

Semoga Teka-Teka Silang Biologi Kelas X Tentang Pencemaran Lingkungan secara singkat ini dapat menambah pemahaman adik-adik peserta didik sekalian dalam kehidupan sehari-hari.

Pengantar

Lingkungan yang bersih dan nyaman itu dapat mengalami kerusakan baik lambat maupun cepat, baik alami maupun oleh kegiatan manusia. Aktivitas manusia juga telah mengubah lingkungan yang tadinya nyaman. Setiap hari kita selalu berinteraksi dengan lingkungan baik yang tercemar maupun tidak. Masuknya zat pencemar tersebut dapat mengubah kondisi lingkungan kita.

TTS Biologi Kelas X Tentang Pencemaran Lingkungan semester II ini dibuat sebanyak 20 nomor mendatar dan menurun. Selamat bekerja ya ....

Mendatar/Accros

1. Masuknya atau dimasukannya makhluk hidup, zat energi, dan/komponen lain ke dalam lingkungan atau berubahnya tatanan lingkungan oleh kegiatan manusia atau oleh proses alam sehingga kualitas lingkungan menjadi kurang atau tidak dapat berfungsi lagi sesuai dengan peruntukannya

3. Bahan sisa pada suatu kegiatan dan/atau proses produksi

5. Proses mengambil dan menggunakan kembali benda-benda yang sudah dipakai kembali atau mengolah limbah menjadi barang baru yang memiliki manfaat dan bisa digunakan kembali

7. Upaya untuk membersihkan atau memulihkan tanah dari bahan pencemar menggunakan bantuan organisme hidup

9. Substansi yang digunakan untuk mengontrol organisme yang mengganggu tanaman pertanian ataupun organisme yang terlibat dalam penyebaran penyakit

11. Upaya rehabilitasi lahan untuk tanah pertanian dengan membuat teras-teras untuk mengurangi panjang lereng, menahan air air sehingga mengurangi kecepatan dan pemngikisan dan memperbesar peluang penyerapan oleh air tanah

13. Analisis Mengenai Dampak Lingkungan

15. Segala macam hujan dengan Ph di bawah 5,6

17. Pestisida yang berasal dari jamur

19. Usaha pertambangan dengan maksud untuk menghasilkan bahan galian dan memanfaatkannya

Menurun/Down

2. Bahan pencemar

4. Bahan pencemar yang dapat terdegradasi atau diuraikan

6. Peningkatan nutrisi atau zat-zat makanan untuk pertumbuhan tanaman air yang terjadi di kolam atau sungai

8. Penurunan kandungan oksigen 

10. Asap dan partikulat mikroskopis yang melayang di atmosfer sehingga menghalangi pancaran cahaya matahari ke bumi

12. Kegiatan penanaman kembali pohon-pohon di lahan yang gundul agar alam menjadi hijau dan juga mencegah terjadinya erosi

14. Segala jenis limbah yang berwujud cairan, berupa air beserta bahan-bahan buangan lain, baik yang tercampur maupun terlarut dalam air

16. HCL (Limbah gas yang berada di udara)

18. Pestisida yang berasal dari serangga

20. Molekul organik radikal yang terdiri dari tiga ataom oksigen yang terdapat di atmosfer bumi dan menyerap radiasi sinar ultraviolet pada panjang tertentu

Sekian TTS Pencemaran Lingkungan untuk Kelas X Semester II. Terima Kasih

Silahkan klik link kunci jawaban di bawah ini untuk mendapatkan kunci jawaban dari setiap teka-teki silang biologi atau menghubungi admin karena menggunakan password.

Download TTS Biologi Tentang Pencemaran Lingkungan Dalam Bentuk Microsoft Excel

KLIK Kunci Jawaban TTS Biologi Semua Materi Biologi

Contact person + WA 082144924535

Halaman Facebook: Mimpi NTT

Youtube: Mimpi NTT Channel

Penyusun : Thom Fallo


Post a Comment for "Teka Teki Silang Perubahan Lingkungan"

close