TTS Jaringan Tumbuhan
Bagan TTS Biologi Tentang Jaringan Tumbuhan |
Pengantar
Sel tumbuhan antara lain Sel Parenkim, Sel Kolenkim, dan Sel Sklerenkim.
Jaringan dapat dikatakan sebagai kumpulan dari beberapa sel yang memiliki bentuk yang sama dan fungsi yang sama pula. Secara botani, jarngan tumbuhan dapat diklasifikasikan menjadi 2 macam, yaitu jaringan Meristem dan jaringan Permanen.
Organ adalah jaringan yang bersama-sama melakukan tugas tertentu. Tiap organ mempunyai fungsi khusus dan masing-masing mempunyai hubungan yang saling mendukung. Organ tumbuhan antara lain adalah akar, batang, daun, bunga, dan buah.
Kultur jaringan merupakan salah satu usaha pemulihan tanaman. Metode yang digunakannya adalah metode pembudidayaan suatu jaringan tanaman secara vegetatif menjadi tanaman kecil yang memiliki sifat sama dengan tanaman asalnya.
Kultur jaringan adalah salah satu perbanyakan tanaman secara vegetatif, yakni perbanyakan tanaman dengan cara mengisolasi bagian tanaman seperti daun, mata tunas, serta menumbuhkan bagian-bagiantersebut dalam media buatan secara aseptikyang kaya nutrisidan zat pengatur tumbuh dalam wadah yang tembus cahaya sehingga bagian tanaman dapat memperbanyak diri dan bergenerasi menjadi tanaman lengkap.
Kita masuk ke model TTS Biologi yaaa.. Silahkan diambil bagannya di atas dan soalnya untuk diisi.
Mendatar/Across
1. Tumbuhan
3. Menyokong berdirinya tumbuhan, dan juga merupakan dasar bagi semua struktur dan fungsi tumbuhan
5. Perubahan sel-sel menjadi sel yang bermacam-macam bentuk dan fungsi
6. Sel-selnya aktif membelah
9. Jaringan yang berfungsi melindungi jaringan lainnya
11. Jaringan dewasa yang sudah tidak aktif membelah permanen
13. Jaringan yang ditemukan di bagian dalam daun, dan mengandung banyak kloroplas dan parenkim spons (jaringan bunga karang)
15. Proses pembuatan zat makanan yang dibantu oleh cahaya matahari
17. Jaringan pengangkut zat organik hasil fotosintesis dari daun ke seluruh bagian tumbuh tumbuhan
19. Tempat untuk melekatkan tubuh tumbuhan pada tanah atau pada substrat lainnya
Menurun/Down
2. Jaringan yang sel-sel pendukungnya selalu aktif membela (bersifat embrional) dan tidak berdiferinsiasi
4. Membantu menyokong bagian tumbuhan yang masih muda
7. Kumpulan s⁹el-sel yang menjalankan fungsi tertentu
8. Jaringan meristem yang terletak di tiap buku tumbuhan (rumput-rumputan)
10. Tempat pertukaran gas
12. Tempat tumbuhnya daun
14. Bagian terdalam dari batang pada batang tumbuhan berpembuluh
16. Mahkota bunga
18. Jaringan pengangkut yang berfungsi mengangkut air dan garam mineral dari dalam tanah
20. Jaringan meristem yang terletak di ujung akar dan batang
Sekian Teka Teka Silang Biologi Kelas XI ini. Semoga Teka-Teki Silang tentang Jaringan Tumbuhan ini dapat berguna bagi pembaca sekalian.
Kunci jawabannya ada pada link berikut Kunci Jawaban TTS Jaringan Tumbuhan
Silahkan klik link kunci jawaban di atas untuk mendapatkam kunci jawaban dari setiap teka-teki silang biologi atau menghubungi admin karena menggunakan password.
Email: thom.fallo@gmail.com
Contact person + WA 082144924535
Halaman Facebook: Mimpi NTT
Youtube: Mimpi NTT Channel
Penulis: Thom Fallo
Passwordnya apa kak?
ReplyDeleteNanti di WA aja yaaa
Deletepasswordnya apa kak
DeletePasswordnya apa kak?
ReplyDeletePasword nya apa ka
ReplyDeletePassword ny apa kaa
ReplyDelete