Pulau Padar Labuan Bajo Dilirik Wisatawan Dunia
Ket Foto: Padar Island/Sumber Foto: IG. ndimndim/Shandy Sihombing |
Lagi-lagi membicarakan negara kita Indonesia. Negara kaya akan segala isi alamnya. Waktu satu tahun pun tak cukup kita mengulik keindahan alamnya. Banyaknya pulau di negara ini membuat beraneka ragam adat dan budaya.
Warisan besar yang perlu di lestarikan hingga kelak generasi penerus masih dapat melihat keelokannya. Bahkan wisatawan luar negeri pun datang hanya untuk melihat cantiknya negara kita.
Masih kurang bagaimana? Banyak di antara kita yang belum tahu destinasi Indonesia yang tersembunyi hingga sulit untuk di jelajahi.
Nusa Tenggara Timur, sebuah provinsi dengan sejuta keindahan pantai dan bermacam pulau. Membahas NTT pasti yang teringat di kepala adalah Pulau Komodo yang mana tempat tinggal dan populasinya ada di sana.
Namun jangan salah, NTT tidak hanya memiliki itu saja. Pulau Komodo memang sangat terkenal. Akan tetapi apa kalian tahu destinasi lain di wilayah Pulau Komodo ini?. Pulau Padar, merupakan daerah sekawasan Taman Nasional Komodo. Pulau besar ketiga setelah Komodo dan Rinca.
Daerah ini sebenarnya dekat Rinca dari pada Komodo yang terpisahkan Selat Lintah. Tetapi, Pulau Padar tidak terlalu se terkenalnya Pulau Komodo. Padahal indahnya alam dan panoramanya tidak kalah cantik sama seperti Pulau Komodo dan Rinca.
Pulau Padar adalah salah satu pulau dari ratusan pulau di dalam Kawasan Taman Nasional Komodo di Kabupaten Manggarai Barat, dengan ibukota kabupatennya adalah Labuan Bajo di Pulau Flores Barat propinsi NTT.
Jika berkunjung ke sana anda bisa naik pesawat ke Labuan Bajo. Bisa gunakan Batik Air, Garuda, Citylink dengan 2 jam penerbangan lamanya.
Dari Labuan anda bisa naik speadboat ke Pulau ini sekitar 2 jam lamanya. Anda akan disuguhkan pemandangan indah sepanjang perjalanan. Banyak spot wisata yg keren di Labuan Bajo.
Jika berkunjung ke sana anda bisa naik pesawat ke Labuan Bajo. Bisa gunakan Batik Air, Garuda, Citylink dengan 2 jam penerbangan lamanya.
Dari Labuan anda bisa naik speadboat ke Pulau ini sekitar 2 jam lamanya. Anda akan disuguhkan pemandangan indah sepanjang perjalanan. Banyak spot wisata yg keren di Labuan Bajo.
Pulau Padar masuk dalam situs warisan dunia dan diakui UNESCO karena masih termasuk Taman Nasional Komodo. Walaupun masih satu area, akan tetapi tidak ada komodo yang huni di sini karena rantai makanannya terputus.
Di sekeliling Pulau Padar juga ada beberapa pulau kecil lainnya yang keindahan dan keunikan juga indah dan menawan. Pulau ini memiliki hamparan pantai pink untuk berenang, snorkling melihat alam bawah laut dan bermain air pantai. Kita juga akan di suguhkan pasir putih nan cantik yang mengelilingi pulau ini.
Foto. Syane Novyana Rumaropen |
Pulau Padar memiliki bukit, sehingga para wisatawan bisa menaikinya untuk menyaksikan keindahan dari atas sana. Hamparan pasir pantai, birunya laut dan jernihnya air dapat kita saksikan. Ciptaan Tuhan ini akan menghipnotis kita untuk stay di tempat itu.
Untuk mencapai bukit kita harus mendaki dan membutuhkan tenaga yang cukup dan fisik yang kuat karena medannya sangat melelahkan. Namun, jika sudah sampai di atas kelelahan itu terbayarkan dengan sempurna. Kita dapat mengabadikan momen dan mengambil foto dan harus tetap hati-hati.
Fakta unik lainnya dari Pulau Padar adalah pernah menjadi lokasi pembuangan Komodo. Hal ini perlu diperhatikan bagi kalian yang nnatinya akan mengunjungi wilayah ini. Sebagai wawasan dan pengetahuan bagi kita semua. Sebenarnya bukan rahasia umum lagi, bahwa Komodo memang kategori hewan buas. Banyak kasus yang mana para wisatawan ataupun warga sekitar digigit oleh Komodo.
Isu yang menyebar di wilayah ini bahwa komodo yang bermasalah ini pernah di buang di Pulau Padar. Sebanyak tujuh komodo pernah menghuni wilayah ini juga. Sangat disarankan jika ingin berkeliling di pulau ini untuk di dampingi para petugas di sana. Agar tidak terjadi hal-hal yang tak di inginkan.
Pulau ini dapat dikunjungi 24 jam, namun lebih aman dikunjungi saat pagi hingga sore hari. Untuk rute perjalanan dari Pulau Komodo bisa ke Dermaga Loh Liang dan selanjutnya naik speed boat ke Pulau Padar.
Pulau Padar, Labuan Bajo, Manggarai Barat-NTT |
Jika ingin mengunjungi destinasi Pulau Komodo atau Rinca, singgahlah di pulau yang tak kalah cantik ini. Dijamin betah dan tak ingin pulang.
Penulis: Thom Fallo
Semoga pulau padar menjadi tempat favorit bagi para pengunjung
ReplyDeleteSemoga pulau padar dapat di kunjungi oleh para wisatawan
ReplyDeleteWaooo pemandangannya
ReplyDeletesangat indah dan cantik sekali๐ค๐ค
ReplyDeleteSemoga keindahannya ttap terjaga๐ค
Semoga pulau padar dapat di kunjungi oleh banyak orang dan menjadi salah satu wisata yg paling di gemari oleh pengunjung๐ค๐
ReplyDeletePulau padar merupakan salah satu warisan yang perlu di parhatikan dan dilestarikan. Semoga pulau padar banyak menarik para wisatawan dari dalam negeri maupun luar negeri untuk melihat keindahan pulau padar.
ReplyDeleteSemoga pulau padar menjadi salah satu objek wisata terfavorit di NTT
ReplyDeleteSemoga pulau padar menjadi tempat favorit bagi para pengunjung
ReplyDeleteSemoga pulau padar menjadi tempat Favorit bagi para pengunjung.
ReplyDeleteSemoga pulau padar menjadi tempat favorit bagi para pengunjungya.
ReplyDeletePulau Padar merupakan Pulau yng sangat indah ,pulau itu jg memiliki keindahan alam yng dapat menarik perhatian semua orng, yang datang dan berkunjung di tempat wisatawan tersebut.
ReplyDeleteDan, semoga pulau padar menjadi tempat faforit bagi para pengunjung .๐๐
Semoga pulau padat menjadi tempat wisata yg menarik bagi para pengujung
ReplyDeleteSemoga Keindahannya tetap terjaga
ReplyDeletePulau Padar masuk dalam situs warisan dunia dan diakui UNESCO.
ReplyDeleteBangga jadi anak NTT ๐
Semoga pariwisata di NTT semakin maju dan berkembang kedepanya ๐๐ป
ReplyDeleteSemoga para wisata di NTT semakin maju dan berkembang
ReplyDeleteSemoga pulau padat menjadi salah satu objek wisata terfavorit di NNT yang semakin maju dan berkembang kedepannya dan banyak pengunjungnya ๐๐
ReplyDeleteSemoga pariwisata di NTT semakin maju๐๐ป
ReplyDeleteSeomaga pariwisata di NTT semakin maju dan berkembang
ReplyDeleteSemoga pariwisata di NTT semakin maju dan berkembang kedepannya dan banyak pengunjung.
ReplyDeleteSemoga pariwisata di NTT semakin maju dan bermanfaat bagi masyarakat
ReplyDeleteSemoga pariwisata di NTT semakin maju dan berkembang
ReplyDeleteSemoga keindahan nya tetap terjaga
ReplyDelete