SMA Efata Soe Jadi Juara Setelah Taklukan SMAN Insana Barat 3:0
Dari 18 sekolah yang berpartisipasi ada 4 sekolah yang masuk dalam babak semi final yaitu SMAN Pantura, SMAN Fafinesu, SMAN Insana Barat Dan SMAN Efata Soe.
Dramatis partai final Voli putra 4 SMA tersebut yang masuk dalam partai final maka SMA Efata Soe Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) lolos menjadi Juara I setelah menaklukan tim voli putra SMAN Insana Barat, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) dengan score 3:0 atas SMAN Insana Barat.
Sedangkan juara II dimenangkan atas SMAN Insana Barat (TTU), Juara III SMAN Fafinesu (TTU) dan juara IV dimenangkan oleh SMAN Pantura (TTU) melalui pertandingan (Kamis, 3/5/2018) Sore yang diselenggarakan oleh SMAK Fides Quaerens Intellectum Kefamenanu, TTU-NTT dilapangan SMPK St. Antonius Padua Sasi.
Setelah pertandingan berakhir ditutup dengan Ceremonial Penutupan tepat pukul 18.15 wita dan dilanjutkan dengan penyerahan piala serta hadiah kepada para pemenang.
Penulis: Thom Fallo
Post a Comment for "SMA Efata Soe Jadi Juara Setelah Taklukan SMAN Insana Barat 3:0"