Buku Bagi NTT Gelar Talk Show "Baomong Literasi"
Talk show "Baomong Literasi "Gathering Nasional Buku Bagi NTT, Gerakan Literasi Untuk Perubahan Di mulai tepat pukul 09.00 wita yang diikuti oleh ratusan perserta baik itu pelajar atau mahasiswa, masyarakat umum dan pegiat literasi yang datang dari berbagai daerah/kabupaten di wilayah NTT dan juga ada pegiat literasi dari Daerah Sulawesi.
Acara pembukaan dimulai dengan doa pembuka setelah itu menyanyikan lagu Indonesia Raya, sambutan dari organisasi BBNTT dan teakhir kegiatan dibuka secara resmi oleh Kepala Badan Perpustakaan Daerah Provinsi NTT Ir. Frederik J.W. Tielman, M.Si.
Sebelum talk show dimulai, peserta dihibur oleh Duta Wisata Indonesia 2016 Vivia Tanjung dengan memainkan alat musik sasando dengan menyanyikan sebuah lagu nasional dan lagu daerah asal NTT.
Talk show dimulai yang dimoderatori oleh Wilibrodus Marianus Bata (Alumni Indonesia Mengajar Dan Founder BBNTT) dengan empat orang nara sumber yaitu Kepala Badan Perpustakaan Provinsi NTT, Simon Sefi (Pengajar Aktifis Literasi), Muhammad Ridwan Alimuddin (Pendiri Armada Pustaka Mandar, Perahu Pustaka) dan Agriani Stevany Kadiwanu (Pengelola Namu Angu Reading Space).
Dalam talk show tersebut moderator, nara sumber dan perserta terlihat aktif dalam mendiskusikan berbagai pengalaman inspiratif dan kreatif dalam berliterasi di daerah masing-masing.
Kegiatan penutup diselingi dengan pemberian cendera mata berupa buku dari Badan perpustakaan Ke BBNTT, Pemberian Buku dari Nara Sumber ke Perpustakaan Provinsi, pemberian Door Prize kepada 6 orang Penanya dan 9 orang yang menjawab kuis berhadiah, pemberian bingkisan kepada belasan orang yg beruntung dalam undian berhadiah, bagi-bagi buku gratis, penerimaan Sertifikat dari BBNTT dan sayonara.
Penulis: Thom Fallo
Post a Comment for "Buku Bagi NTT Gelar Talk Show "Baomong Literasi""