Dolvi Kolo: Guru Adalah Pahlawan

Dolvianus Kolo, S.Pd Anggota DPRD Provinsi Nusa Tenggara Timur hadir dalam upacara memperingati Hari Ulang Tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) di Lapangan Kantor Camat Insana, Kecamatan Insana, Kabupaten Timor Tengah Utara, Nusa Tenggara Timur, Rabu, 13 Desember 2017.

Upacara bendera memperingati hari guru nasional dimulai tepat pukul 09.00 Wita, turut hadir Wakil Bupati TTU Bapak Aloysius Kobes, S.Sos, Anggota DPRD Provinsi NTT Fraksi PDIP Perjuangan Bapak Dolvianus Kolo,S.Pd, Ketua Dewan Sekjen PGRI Pusat dan Ketua PGRI Provinsi NTT, Tokoh Agama, Pemerintah Desa, Tokoh Masyarakat dan guru-guru PAUD, TK SD, SMP, SMA Se Kecamatan Insana, Insana Barat, Insana Fafinesu dan Insana Tengah.

Saat ditemui media, Tua Kolo yang sering disapa ini mengucapkan terima kasih buat panitia dan teman-teman guru yg sudah mengundang untuk ikut ambil bagian dalam Upacara HUT PGRI di Kecamatan Insana. Ini adalah salah satu penghargaan yang luar biasa. 

Pesan singkat Dolvi kepada seluruh guru-guru adalah "Selamat Buat Teman-Teman Guru. Guru adalah pahlawan, dan tanda-tanda kepahlawanannya terukir pada keberhasilan semua orang-orang besar yang Anda kenal. Terus Berjuang Dan Berbakti Untuk Nusa Dan Bangsa.

Penulis: Thom Fallo

Post a Comment for "Dolvi Kolo: Guru Adalah Pahlawan"

close